Lidikkasus.com,Pekanbaru – Kedutan bukan sesuatu yang asing bagi sebagaian besar orang,Kedutan biasanya terjadi di area wajah, telinga, tangan, hingga kaki.
Melansir dari Kompas.com, dilihat dari sisi kesehatan, kedutan merupakan salah satu sinyal yang diberikan oleh tubuh melalui otot.
Tak jauh berbeda dengan kram, kedutan merupakan hasil aliran listrik syaraf tak normal pada otot dalam tubuh manusia.
Meski sudah ada penjelasan dari sisi kesehatan, ternyata masih banyak orang yang percaya jika kedutan merupakan pertanda akan terjadinya sesuatu.
Seperti misalnya jika Anda mengalami kedutan di telinga kiri.
Jika Anda mengalami kedutan di telinga kiri, Anda mungkin akan mengalami hal ini sebagaimana yang diketahui dari Primbon Jawa.
1. Dibicarakan orang lain
Apabila Anda mengalami kedutan di telinga kiri, maka ini merupakan pertanda baik.
Mitosnya, Anda akan menjadi bahan pembicaraan orang-orang di sekitar Anda.
Meski begitu, Anda tak perlu khawatir.
Apa yang dibicarakan orang-orang ini bersifat positif, seperti misalnya hal-hal baik yang ada pada diri Anda.
2. Ada kabar baik
Bagi Anda yang mengalami kedutan di bagian ini, maka patut bersyukur.
Karena mitosnya, kedutan di bagian ini merupakan sebuah pertanda baik bagi mereka yang mengalaminya.
Dalam waktu dekat ini Anda akan mendapatkan sebuah kabar baik yang menyenangkan hati Anda.
Kabar baik ini bisa berupa apapun, mulai dari memperoleh rezeki, keluarga, asmara dan juga pekerjaan.
3. Naik jabatan
Beruntunglah Anda jika mengalami kedutan di bagian ini.
Konon menurut Primbon, kedutan di bagian ini merupakan sebuah pertanda baik.
Anda akan mendapatkan kenaikan jabatan dalam waktu dekat ini.
4. Mendapatkan uang
Kedutan di bagian ini mitosnya merupakan pertanda baik.
Dalam waktu dekat, Anda bakal mendapatkan uang yang cukup banyak.
Datangnya uang ini berasal dari sesuatu yang tidak Anda duga sebelumnya.
(Bambang Indrayanto)